OKSIGEN PERTANIAN - Satu Tanaman Tumbuh dari Tangan Kita Kemudian Mengeluarkan Oksigen. Bila Kita Ikhlas , Berbuah Pahala

CIRI-CIRI PADI CILAMAYA MUNCUL
Penulis : Nurman Ihsan, SP ( THL TBPP DEPTAN di BANTEN )

Belum lama, saya berada di tukang beras. Di sana, ada tulisan beras muncul. Harganya 7.000/liter. Bentuk gabah bulat, seperti gabah sintanur.

Saya perhatikan, ada beberapa gabah diantara tumpukan beras tsb. Saya bilang ke pedagangnya, minta ijin untuk mengambil beberapa gabah.

Lumayan, dapat sekitar 40 gabah. Saya termasuk yang belum menanam varietas ini. Sebagian dari gabah itu, saya rendam: untuk ditanam.

Saya sms teman, apakah dia dah tanam varietas ini.

“sudah, sejak tahun 1994 – 1999, orang tua saya dah menanam.  orang tua saya suka nasinya”

“bagaimana anakkannya, mas?’

“anakkan banyak, kokoh, tanaman rata, malai panjang, rata-rata hasil 8 ton/ha GKP”

” varietas apa mas?”

” ada yang bilang varietas cilamaya”

Memang, kalau kita search di google: padi muncul. Maka akan keluar: padi cimalaya muncul. Artinya beras muncul yang beredar berasal dari varietas cilamaya.

Berikut…

View original post 244 more words

1 thought on “

  1. blangkonorganik Post author

    assalamu’alaikum wr. wb.
    mas kemarin benih padi yang saya gunakan 13 kg, tapi waktu tandur (23 hss) yang dipakai hanya setengahnya (legowo 30 x 30 cm = 8 isi, 1 kosong),
    umur 33 hss pupuk susulan 1 sebanyak 105 kg NPK Phonska.
    sekarang padi saya dah berumur 39 hss, sebentar lagi pemupukan susulan ke 2 = Urea 35 kg dan 105 kg npk phonsa, bagai mana kalau saya genapin mas jadi urea 50 kg + npk phonska 100 + sp36 50 kg?
    – o iya poc dan pestisida yang direkomendasikan mas apa yah?
    mas, padi saya ada yang daunnya seperti sedotan, dan pernah saya temuin ada ulat putih kekuningan dikit tapi kecil banget kaya ulat pada beras yang dah lama, itu apa yah ?
    – mas pada pangkal batang padi saya sering di gigitin bahkan banyak yang putus itu karena tikus, yuyu, atau orong orong (gasir) yah?

    Reply

Leave a comment